Sebentar lagi
musim gugur di Jepang akan segera berakhir dan akan segera memasuki musim dingin. Nah, ketika musim dingin harga perjalanan ke Jepang jauh lebih murah dari musim-musim lainnya. Bagi yang berencana untuk liburan ke Jepang ketika musim dingin berikut beberapa rekomendasi
Penginapan Murah Di Tokyo yang dapat menghemat pengeluaran Anda ketika berlibur di Jepang. Langsung saja ini dia rekomend
Penginapan Murah Di Tokyo.
Star Inn
Berada di lingkungan perumahan penduduk Jepang sehingga kalian akan merasa
seperti berada di rumah sendiri. Harga permalamnya dimulai daari JPY
2500.
Website :
star-inn.tokyo
Alamat : 5-19-20 Aoto, Katsushika Ward, Tokyo
Toco Tokyo Heritage Hostel
Hostel ini
akan memberikan kalian suasana otentik negeri Jepang seperti berada di
sebuah rumah tradisional yang telah direnovasi untuk kenyamanan
penguhuninya. Dermitory ini permalamnya sekitar JPY 3000. Kalian dapat
memilih tempat tidur, atau tidur layaknya orang Jepang di atas tatami.
Website :
backpackersjapan.co.jp/english/
Alamat : 2-13-21 Shitaya, Taito Ward, Tokyo
Juyoh Hotel
Untuk
tempat tinggal murah yang berada di pusat kota Tokyo ini adalah pilihan
yang sangat bagus. Juyuh Hotel menawarkan harga permalamnya JPY 3000.
Tidak ada kamar pribadi, tapi fasilitas di hotel ini sangat bersih.
Klaian juga dapat menyewa kamar mandi sebesar JPY 300 utnuk mandi ala
orang Jepang, berendam sepanjang hari. Dapur terbuka untuk kalian yang
mau masak dan menyimpan makanan selama kalian tinggal disni.
Tokyo Hutte
TOKYO Hutte berlokasi hanya 2 menit dari stasiun Oshiage dan terletak dekat dengan landmark terbaru Tokyo, Tokyo Skytree. Hostel ini sangat cocok untuk para backpackers yang menawarkan suasana kamar berkonsep demitory. Harga kamar mulai dari JPY 3200. Terbuka 24 jam dan terdapat fasilitas seperti kulkas, safety box dan banyak lagi. Sangat nyaman dan bersih, jadi jangan khawatri untuk tinggal disini. Terdapat juga “Coworking Space” yang menawarkan Wi-Fi dan minuman untuk biaya yang benar-benar murah.
Website : www.tokyohutte.co.jp/en/
Alamat : 4-18-16 Narihira, Sumida Ward, Tokyo
Hotel Maruchu Centro
Hotel ini
berlokasi dekat dengan stasiun kereta api. Harga permalamnya sekitar JPY
4000. Terdapat akses internet sehingga kalian tetap bisa berkomunikasi
online. Dan hal yang menyenangkan, kalian bisa mendapatkan diskon jika
kalian berencana untuk tinggal lama di hotel ini.Website :
www.hotelmaruchu.com/?hotel=top&lang=en
Alamat : 3-2-2 Minamisenju, Arakawa Ward, Tokyo
Tokyo Ginza Bay Hotel
Kapsul hotel Ginza semalamnya JPY5000. Ada pemisah antara tamu pria dan wanita. Keamanan disini sangat dijamin dengan sistem kunci kaycardnya.
First Cabin Atagoyama
Hotel kapsul ini terlihat benar-benar mewah di kalangan hotel kapsul. Ini terlihat seperti kelas suite di pesawat. Harga permalamnya JPY 6000, harga yang pantas untuk kapsul hotel yang tergolong mewah. Dipastikan banyak ada ruang untuk bersantai dibandingkan dengan hotel kapsul lainnya.
Horidome Villa Hotel
Jika kalian
berwisata berpasangan sehingga membutuhkan banyak privasi, tempat ini
sangat cocok untuk kalian. Biaya kamar permalam nya sekitar JPY 7800 dan
kalian dapat beristirahat dengan tenang. Kamar mandi dilengjapi dengan
bathub, jadi kalian bisa berendam sebelum tidur.
Website :
www.horidomevilla.jp/
Alamat : 1-10-10 Nihonbashi Horidomecho, Chuo Ward, Tokyo
Itulah, rekomendasi
Penginapan Murah Di Tokyo. Bagi yang
ingin liburan dan menghemat pengeluaran selama liburan di Jepang tidak
ada salahnya menginap disalah satu hotel di atas.
Jangan lupa ajak-ajak
jika mau liburan ke Jepang Nyahaha
sumber : https://www.tsunagujapan.com/8-recommended-cheap-hotel-in-tokyo/